Realita Cinta Dua Dunia

Aku kali ingin share sebuah realita cinta dua dunia, dan berhubung yang bersangkutan tidak keberatan untuk curhatnya kemarin hari aku jadikan bahan tulisan maka ... inilah tulisanku kali ini.

Seorang teman tiba-tiba meninggalkan pesan di Ym ku mengatakan sedang 'galau' dan butuh teman bicara, maka akupun menjawabnya karena saat itu memang status ku sedang invisible. Dia akhir-akhir ini sering tak dapat balasan sms dari seseorang yang aku tau dekat dengan dia, dan untuk menelpon dia tak menginginkan walau sebenarnya sangat ingin :) waduh, susah juga yah.


Aku hanya mengatakan ini saat itu "Lelaki akan memilih untuk mengabaikan wanita ketika lelaki tak punya cara lain untuk menolak" ... " mungkin itu yang bisa dia lakukan padamu, toh bagaimanapun kalian tak kan bisa bersatu, kau tau sendiri perbedaan apa yang ada kan. Aku yakin karena aku juga kenal dia ... dia tak ingin menyakitimu, melukai hatimu. Dia tau perasaanmu, namun ya ... bagaimana lagi"

Yah, tidak hanya cowok saja yang akan melakukan itu mungkin, cewek juga akan melakukan hal yang sama. Mengabaikan memang kadang merupakan jalan terbaik yang akan diambil, walau sebenarnya itu bukan hal terbaik kalau aku rasa. Namun saat perasaan tak bisa ditolak dan rasio berkata lain, itulah cara tepat. Hati dan mulut tak mampu berkata dan menolak namun kenyataan harus dihadapi juga.

Untuk seorang sahabat 'Dw' ... Cinta toh tak harus memiliki, mulai membuka hatilah ...