Tarif Baru Internet Unlimited Smartfren

Tarif Baru Internet Unlimited Smartfren
Semakin hari internet di Indonesia semakin pesat saja, entah itu untuk pengguna paket volume base atau unlimited, namun walau 4G sedang gencar-gencarnya disuarakan belakang ini, tidak membuat tarif internetnya semakin murah saja, namun malah semakin mahal dan membebani pemakai dasar paket data. dan tulisan ini aku khususkan untuk SmartFren

Begini ceritanya pub, dan februari lalu aku pastikan aku masih melihat tarifnya seperti sebelumnya. setelah mengisi kartu dengan pas pulsa nominal 50rb yang biasanya masih bisa dipaketkan untuk paket unlimited dengan kuota 1.5gb dengan ketentuannya. dibulan ini, yang aku mencoba memaketkan dengan nominal itu selalu gagal. Dan agak heran juga kenapa, setelah mencobanya dengan menekan angka *123*3 ternyata ada beberapa balasan dari operator.

salah satunya adalah paket harian yang sebelumnya bisa dibeli dengan nominal pulsa 10rb naik menjadi nominal pulsa 15rb. sementara paket bulanannya untuk nominal 50rb hilang. Quota 1.5 Gb yang tadinya dipatok dengan nominal 50rb berubah menjadi 60. sementara nominal awalnya 60rb dengan quota 1.75 Gb sudah menghilang.

Padahal kalau melihat segi data, pengguna smartfren dengan bundling headset dan modem cukup banyak, namun bukannya mereka memberi harga yang lebih murah malah semakin mahal. seperti kenaikan harga beberapa bulan di akhir tahun 2014 dimana paket data yang awalnya bisa di beli dengan nominal pulsa 45rb dimusnahkan. kenaikan harga yang sepertinya semakin memberatkan ini aku rasa lama kelamaan akan membuat pelanggannya tidak nyaman. Dan untuk aku sendiri akan berpikir ulang, akan tetap menggunakannya atau kembali berpindah ke paket data pasca bayar salah satu provider ternama di indonesia.

So, menurutmu, apakah harga paket data di Indonesia ini sudah seimbang dengan kecepatan yang didapat, sementara dengan banyaknya privacy yang di block oleh provider?